Pernyataan Kebijakan Privasi
- Pernyataan Kebijakan Privasi ini menetapkan kebijakan dari PT Panin Dai-ichi Life (“Panin Dai-ichi Life” / “Kami”) terkait pengumpulan dan penggunaan data informasi pribadi Anda melalui Situs ini.
- Pernyataan Kebijakan Privasi ini merupakan bagian integral dari syarat penggunaan Situs ini. Dengan menggunakan Situs ini Anda dianggap telah membaca, mengetahui dan memahami Pernyataan Kebijakan Privasi ini.
- Apabila Anda tidak setuju dengan Pernyataan Kebijakan Privasi ini, Anda dapat keluar dari Situs ini. Kami menyarankan agar Anda sebaiknya secara berkala mengunjungi Situs ini untuk meninjau kembali syarat penggunaan yang dahulu atau yang terkini dimana Anda terikat padanya.
Pengumpulan Informasi
Di Panin Dai-ichi Life pengumpulan informasi pribadi Anda Kami lakukan dengan tidak bertentangan pada peraturan perundang-undangan yang berlaku, dalam rangka penyediaan produk & jasa dan untuk mendukung kegiatan usaha. Seluruh informasi yang terkumpul Kami pergunakan sebatas maksud yang tersebut di atas.
Penggunaan Informasi Pribadi
- Penggunaan informasi pribadi Anda Kami lakukan untuk maksud & tujuan yang sudah disepakati sebelumnya dan/atau dengan tidak bertentangan pada peraturan perundang-undangan yang berlaku.
- Informasi pribadi Anda sangat Kami rahasiakan kepada pihak lain diluar dari grup atau afiliasi Panin Dai-ichi Life, Kami tidak akan mengungkapkan informasi pribadi Anda kepada pihak ketiga kecuali atas izin Anda atau dalam kondisi khusus, dengan tidak bertentangan pada peraturan perundang-undangan yang berlaku.
- Kami menyimpan catatan atas informasi pribadi Anda sebagaimana yang dibutuhkan untuk memenuhi tujuan penggunaannya dengan memperhatikan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Perlindungan Informasi Pribadi
Informasi pribadi Anda Kami lindungi dengan aman sesuai dengan tingkat sensitivitas informasi untuk menjaga penyalahgunaan akses dari pihak-pihak yang tidak berwenang.
Komitmen Kami terhadap Privasi
- Kami berkomitmen untuk mengelola informasi pribadi Anda sesuai dengan prosedur yang berlaku dibawah pengawasan individu yang berkompeten menjaga Kebijakan Privasi.
- Anda dapat memperbaharui keakuratan dan kelengkapan dari informasi pribadi Anda apabila terdapat perubahan dengan terlebih dahulu mengajukan permintaan baik secara lisan maupun tertulis kepada pihak yang berwenang yang ditunjuk oleh Panin Dai-ichi Life.
Konten Situs
- Perubahan pada Situs ini dapat Kami lakukan dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
- Beberapa konten dari Situs ini telah disiapkan oleh pihak - pihak di luar Panin Dai-ichi Life dimana konten tersebut berdiri sendiri dan dapat diakses melalui World Wide Web atau Hypertext Link. Panin Dai-ichi Life tidak dapat menjamin atau memastikan keakuratan, kelengkapan atau keotentikan dari konten tersebut.
- Panin Dai-ichi Life melarang segala merek jasa, merek dagang, ikon dan logo yang terdapat pada Situs ini untuk digunakan tanpa ijin terlebih dahulu dari Kami. Kecuali dengan jelas dinyatakan lain, Hak Cipta dari setiap konten, gambar atau materi audio-visual sepenuhnya dilindungi dan merupakan milik Panin Dai-ichi Life.
Penggunaan Situs
- Situs ini bukan riset independen atau nasihat professional atas keuangan. Produk dan jasa yang Kami sediakan untuk Anda, dapat Anda konsultasikan langsung dengan perwakilan Panin Dai-ichi Life yang berwenang.
- Situs ini didasarkan dengan “apa adanya” (as it is) sehingga Anda setuju bahwa dengan menggunakan Situs ini maka setiap risiko ada di tangan Anda sepenuhnya tanpa adanya jaminan dari Panin Dai-ichi Life atau setiap pejabatnya, direksinya, atau karyawannya, atau orang lain yang behubungan dengan pembuatan Situs dan kontennya untuk bertanggung jawab atau berkewajiban atas seseorang untuk setiap kerugian langsung ataupun tidak langsung, kerugian pada pihak ketiga, kerugian khusus, kerusakan atau kehilangan yang mungkin akan timbul sehubungan dengan penggunaan Situs oleh Anda. Panin Dai-ichi Life tidak bertanggung jawab atas setiap ketergantungan Anda pada Situs ini atau kontennya yang mengakibatkan kerugian.
Keamanan
Anda setuju bahwa internet adalah suatu media yang keamanan dan kerahasiaan sempurna adalah suatu hal yang tidak mungkin pada saat ini. Tanpa membatasi Sanggahan dalam Pernyataan Kebijakan Privasi, Panin Dai-ichi Life tidak bertanggung jawab atas setiap kerugian yang Anda atau orang lain derita sehubungan dengan pelanggaran keamanan atau kerahasiaan tersebut.
Apabila Anda memiliki pertanyaan yang sehubungan dengan Pernyataan Kebijakan Privasi tersebut diatas Anda dapat menghubungi customer care kami di :
Customer Care
Panin Life Center 5th Fl.
Jl. Letjend. S. Parman Kav. 91
Jakarta 11420, Indonesia
Tel: +62 21 255 66 788
Fax: +62 21 255 66 889
Email customer@panindai-ichilife.co.id
Waktu Operasional Senin s/d Jumat 08.30 WIB – 17.30 WIB